PSHT Cabang Jember Gelar Rakercab 2025 di Bali, Konsolidasi dan Rekreasi Jadi Sorotan

Berita Gumukmas, 9 Februari 2025 – Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kabupaten Jember menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) tahun 2025 di Prime Biz Hotel Kuta, Bali. Acara ini dihadiri oleh pengurus cabang, dewan cabang, Ketua Panitia, Pamter, serta perwakilan dari seluruh ranting PSHT di wilayah Kabupaten Jember.

Rakercab ini menjadi momentum penting bagi PSHT Jember dalam melakukan konsolidasi dan evaluasi program kerja. Ketua PSHT Cabang Jember, Kang Mas Jono, menegaskan bahwa selain mempererat tali persaudaraan, kegiatan ini juga menjadi forum pertanggungjawaban bagi Tim Hukum, Tim Prestasi, dan Tim Pengabdian Masyarakat organisasi selama satu tahun terakhir.

"Rakercab ini adalah momen evaluasi bagi pengurus cabang dan ranting. Program yang telah berjalan di tahun sebelumnya menjadi pengalaman berharga, sementara program kerja untuk tahun 2025 disusun agar lebih baik dan efektif," ujar Kang Mas Jono.

Dalam rapat tersebut, berbagai usulan dan masukan dari rayon, ranting, serta Pamter ditampung dan dibahas secara mendalam sebelum akhirnya disepakati sebagai keputusan organisasi. Hasil Rakercab kemudian akan dirangkum dalam surat resmi yang akan disampaikan ke seluruh jajaran PSHT di Jember agar menjadi pedoman dalam menjalankan program kerja ke depan.

Selain agenda rapat, rombongan PSHT Jember juga mengadakan silaturahmi dengan Ketua Cabang PSHT Badung, Gianyar, dan Denpasar. Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dalam mengembangkan ajaran Setia Hati Terate di berbagai wilayah.

Menariknya, pelaksanaan Rakercab di Bali mendapatkan respons positif dari para peserta. Ketua Ranting Patrang mengungkapkan bahwa Rakercab kali ini bukan hanya menjadi forum diskusi, tetapi juga kesempatan bagi anggota untuk berekreasi bersama keluarga.

"Rapat di Bali sangat luar biasa. Selain berdiskusi tentang organisasi, kami juga bisa menikmati waktu bersama keluarga. Harapannya, ke depan PSHT bisa mengadakan rekreasi ke luar negeri agar semakin banyak keluarga yang mendukung dan bangga menjadi bagian dari PSHT," pungkasnya.

Dengan semangat kebersamaan dan hasil keputusan yang telah disepakati, PSHT Jember optimis dapat menjalankan program kerja 2025 dengan lebih solid, guyub, dan rukun demi kejayaan organisasi.(TimBG)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال